Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

      Balai Besar Kekarantinaan Kesehatan Denpasar

berakhlak bangga melayani bangsa

  •   Sabtu, 22 November 2025

Sosialisasi Pelayanan Publik Kelompok Rentan dan Strategi Komunikasi Publikasi Kehumasan


Kamis 23 Oktober 2025, diadakan sosialisasi Pelayanan Publik Kelompok Rentan dan Strategi Komunikasi Publikasi Kehumasan di ruang rapat lantai 1 BBKK Denpasar. Kegiatan ini dibuka oleh bapak kepala BBKK Denpasar Dr. Anak Agung Ngurah Kusumajaya, SP,MPH dan diikuti oleh semua Ketua Tim Kerja dan masing-masing stafnya, Plt Adum, Kawilker dan PJ Pos Benoa, Ka. Instalasi Data dan Informasi, Ka. Instalasi Laboratorium melalui luring di ruang rapat, dan seluruh petugas teknis/pelayanan lainnya yang berada di wilker BBKK Denpasar melalui via zoom meeting dan daring (lokasi masing-masing). Pemaparan Materi disampaikan oleh Aditya Pratama , S.IKom dengan topik Sosialisasi Pelayanan Publik Kelompok Rentan dan Sosialisasi Komunikasi Publikasi Kehumasan.

Pelayanan publik merupakan hak dasar setiap warga negara tanpa terkecuali, termasuk bagi kelompok rentan seperti lansia, penyandang disabilitas, ibu hamil, anak-anak, dan masyarakat miskin. Pelayanan publik harus bersifat inklusif, artinya dapat diakses, diterima, dan dimanfaatkan oleh semua orang termasuk mereka yang memiliki keterbatasan fisik, sosial, ekonomi, atau kondisi khusus (seperti penyandang disabilitas, lansia, ibu hamil, anak-anak dan masyarakat miskin). Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan pentingnya pelayanan publik yang inklusif, telah dilaksanakan Sosialisasi Pelayanan Publik bagi kelompok rentan, yang sekaligus juga dengan Sosialisasi Strategi Komunikasi Kehumasan.

Kegiatan ini didukung oleh Narasumber dari Tim Kerja Bagian Hukum, Kerja sama, Hubungan Masyarakat Ditjen P2 Kemekes. Balai Besar Karantina Kesehatan (BBKK) Denpasar sebagai UPT Kementerian Kesehatan yang memiliki tugas dalam pencegahan keluar dan masuknya penyakit menular serta faktor risiko kesehatan di wilayah kerja pelabuhan dan bandara, memiliki peran penting dalam memberikan pelayanan publik yang prima. Pelayanan yang cepat, tepat, dan berintegritas menjadi kunci utama dalam menjaga kepercayaan masyarakat dan pengguna jasa.

Sejalan dengan hal tersebut, BBKK Denpasar melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pelayanan Publik bagi kelompok rentan dan Sosialisasi Strategi Komunikasi Publikasi Kehumasan, yang tujuannya meningkatkan pengetahuan aparatur tentang pentingnya pelayanan public bagi kelompok rentan serta menumbuhkan komitmen petugaas layanan public untuk memberikan pelayanan prima dan empati kepada kelompok rentan. Kegiatan Sosialisasi Pengendalian Korupsi dan Pelayanan Publik di Wilayah Kerja BBKK Denpasar juga bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan komitmen petugas dalam pelayanan publik kelompok rentan serta mendorong terciptanya layanan yang adil, mudah diakses, dan tidak diskriminatif serta meningkatkan pengetahuan petugas dalam mempublikasikan pelayanan publik ke masyarakat agar menarik.

Berita Lainnya

end_script -->
Skip to content